Masyarakat
Kalimantan Barat, khususnya yang tinggal di Kabupaten Landak memiliki lokasi wisata andalan, yaitu Riam
Pangga. Riam Pangga merupakan wisata air terjun yang memiliki 3 tingkat. Pesona
air terjun yang satu ini memang benar-benar menggoda. Lokasinya yang berada di
gunung membuat suasana semakin nyaman, tenang, dan sejuk. Untuk menuju
lokasi wisata Riam pangga, bisa memulai perjalanan dari Kota Ngabang menuju
Desa Amang menggunakan mobil dengan lama perjalanan sekitar 1 jam. Kemudian
mengganti kendaraan mobil dengan motor karena jalan yang lebarnya hanya cukup
untuk sepeda motor. Sekitar 30 menit menggunakan motor menaiki gunung, kemudian
perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki menuju puncak gunung. Terdapat mata
air yang dengan kata lainnya sebagai sumber dari Air Terjun Pangaa, terlihat
begitu bersih dan bening. Jalanan terjal menuruni lembah, dibantu oleh seutas
tali tambang yang sudah tersedia di lokasi.
Sabtu, 03 Januari 2015
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar