BUBUR PEDAS
Bubur
pedas merupakan makanan khas suku Melayu Sambas, di Kalimantan Barat. Bubur
pedas terbuat dari beras yang ditumbuk halus dioseng dan kaya akan rempah
serta sayuran, Bubur ini di kenal banyak mengandung gizi. Di dalamnya terdapat
Sayuran seperti kangkung, pakis, daun kesum menjadi campuran yang menyehatkan.
Biasanya dalam makanan khas yang satu inidi sajikan dengan gorengan kacang
tanah plus ikan teri yang digoreng kering menambah rasa yang mantap.
LEMPOK DURIAN
Lempok
Durian merupakan oleh-oleh kalimantan barat yang cukup terkenal sebagai salah
satu pusat distribusi durian di Kalimantan Barat. Meskipun durian tersebut
hanya sebagian kecil saja yang dihasilkan dari sekitar Pontianak, seperti
Durian Jawi dari daerah Sungai Jawi. Ada juga durian daerah lain yang di
distribusikan ke Pontianak seperti Durian Batang Tarang dan Durian Balai
Karangan yang terkenal manis dan legit.
KUE CUCUR
Cucur ini merupakan salah satu kue tradisional atau makanan
ringan yang ada di di Pontianak. yang menjadikan uniknya makanan ini, bentuknya
yang bulat dengan gerigi-gerigi kecil disampingnya.Makanan ringan ini sangat
pas di sajikan sebagai teman minum teh.
LEMANG
Pulut
sendiri makanan yang dimasak didalam bambu, dicampur santan dan bumbu.khas
Didalam bambu tersebut dimasukkan daun pisang agar nasi pulut tersebut tidak
lengket. Lalu bambu yang sudah di isi beras pulut tadi dipanggang pada perapian
tradisional. Dlam penyajian makanan ini sangat pas jika di sajikan sewaktu
masih hangat.
PENGKANG
Jika anda memiliki waktu menjelejah
yang panjang di Pontianak, cobalah melanjutkan penelusuran anda ke jalur utara
dari Pontianak ke arah Mempawah. Sekitar satu jam perjalanan selepas kota
Pontianak tepatnya didaerah Peniti, Siantan terdapat Resto Pondok Pengkang yang
menjual panganan khas yaitu Lempar atau Pengkang
Lempar ini terbuat dari beras ketan
yang didalamnya diisi dengan ebi kemudian dibungkus dengan daun pisang hingga
berbentuk kerucut, dan diikat dengan bambu kemudian di bakar. Pengkang ini
disajikan bersama sambal kepah atau sambal kerang yang banyak terdapat di
daerah pesisir. Saat dimakan bersama dengan sambal kepah, rasa gurih, manis dan
pedasnya terasa menggoyang lidah. Panganan ini cocok untuk disantap kapan saja.
Sementara sate kepah disajikan bersama bumbu kacang bertabur daun bawang dan
seledri.
0 komentar:
Posting Komentar