Rabu, 21 Januari 2015

 
Bukit Jamur merupakan suatu bukit yang sebagian besar terhampar bebatuan yang cukup besar tak heran sebutan lainya oleh pengunjung menamainya bukit batu . Lokasi bukit Jamur ini terletak di Kabupaten Bengkayang,tepatnya di kelurahan Bumi emas Jaku malunu.
Jarak bukit jamur kurang lebih 6 km dari pusat kota Bengkayang untuk mencapai ke lokasi tersebut kurang lebih memakan waktu 1 sampai 2 jam berjalan kaki.Letak lokasi ini memang sangat strategis  sangat mudah diakses oleh pengunjung.
Sebelum menuju bukit Jamur kita akan melewati jembatan gantung atau jembatan cinta salah satu sebutan lain bagi sebagian remaja setempat,disebut jembatan cinta dikarenakan pada sore hari banyak muda mudi berkumpul untuk mencari pasangan hidup. Dibawah jembatan gantung dialiri sungai sebalo yang merupakan salah satu sungai dengan kandungan emas yang cukup tinggi.

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Total Pageviews

Sekilas